Asal-Usul Nama Es Doger

Indonesia kaya akan ragam minuman yang lezat, salah satunya Es Doger. Bagi yang tinggal di kota besar, khususnya Jakarta, nama es doger sudah sangat merakyat.

Asal-Usul Nama Es Doger
Es Doger 

Es Doger terdiri dari es serut yang berisi tapai, susu, santan, ketan hitam, dan pacar cina yang memiliki warna merah muda.

Apalagi disaat cuaca siang hari yang panas, menyajikan es doger sangat pas. Rasanya yang manis dan segar dijamin dapat memulihkan semangat yang lagi drop.

Arsip Lain:

Lezat dan nikmatnya es doger sudah tak diragukan lagi, tapi tahukah kamu mengapa jajanan es ini disebut Doger?

Dikutip dari Times Banyuwangi, ternyata penamaan tersebut berawal dari cara penjualnya menjajakan es doger.

Pada awal menjajakannya, pedagang es ini harus memikul rombung jualannya. Dengan berjalannya waktu, memikul rombong dirasa cukup berat, lalu mulai diganti dengan gerobak yang didorong.

Nah dari situlah istilah doger muncul dan melegenda. Doger merupakan kependekan dari dorong gerobak.

Tidak hanya istilahnya saja yang berubah, isian es doger pun terus berkembang dan makin beragam. Es Doger masa kini ditambahkan aneka buah, seperti alpukat, kelapa atau nangka.

Meski begitu ada juga penjual es doger yang tetap menyajikan es doger sesuai resep asli tanpa tambahan buah.

Saat ini popularitas es doger tidak sebatas di jalanan saja, namun sudah banyak dijajakan di restoran maupun mall.

Posting Komentar untuk "Asal-Usul Nama Es Doger"