Jelaskan untuk apa malaikat turun ke bumi pada malam Lailatul Qadar

untuk apa malaikat turun ke bumi pada malam Lailatul Qadar


Jelaskan untuk apa malaikat turun ke bumi pada malam Lailatul Qadar? Pertanyaan ini sering muncul ketika bulan Ramadhan datang menghampiri kita semua. Malam lailatul qadar disebutkan memiliki banyak keutamaan bagi umat Islam. Salah satunya adalah akan mendapatkan pahala kebaikan senilai 1000 bulan. 

Pada waktu tersebut, kita diperintahkan untuk beribadah dan memohon ampunan kepada Allah. Karena waktu tersebut, amat mujarab untuk memanjatkan doa. 

Sebagai orang yang beriman, tentunya kita semua ingin diampuni oleh Allah. Karena itu, Rasulullah memerintahkan agar kita semua bisa mendapatkan kebaikan malam lailatul qadar.

Namun sayangnya, tidak semua orang bisa merasakan atau mendapatkan kebaikan lailatul qadar. Karena lailatul qadar tidak bisa diprediksikan mengenai kedatangannya. Rasul hanya memberikan petunjuk mengenai turunnya malam lailatul qadar. 

Adapun petunjuk tersebut yakni biasanya lailatul qadar turun di sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan di hari ganjil. 

Setidaknya ada tiga ciri-ciri atau tanda-tanda lailatul qadar, seperti disebutkan dalam buku Jaminan Mendapat Lailatul Qadar karya Ahmad Sarwat, Lc., MA, yaitu sebagai berikut :

1. Udara dan suasana pagi yang tenang

Ibnu Abbas RA berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda; "Lailatulqadar adalah malam tenteram dan tenang, tidak terlalu panas dan tidak pula terlalu dingin, esok paginya sang surya terbit dengan sinar lemah berwarna merah".

2. Cahaya mentari redup

Ada juga hadis nabi yang menginformasikan ciri lailatulqadar adalah bila ada cahaya mentari lemah, tak bersinar kuat keesokan harinya. Dasarnya dari hadis Ubay bin Ka'ab RA bahwasannya Rasulullah SAW bersabda "Keesokan hari malam qadar matahari terbit hingga tinggi tanpa sinar bak nampan".

3. Bulan separuh bulatan

Ada juga yang berkata bahwa malam itu bulan nampak separuh bulatan. Abu Hurairah RA berkata, ”Kami pernah berdiskusi tentang lailatul Qadar di sisi Rasulullah SAW, beliau berkata, “Siapakah dari kalian yang masih ingat tatkala bulan muncul, yang berukuran separuh nampan.” (HR. Muslim)


Jelaskan Untuk Apa Malaikat Turun Ke Bumi Pada Malam Lailatul Qadar

Seperti yang telah disebutkan di atas bahwa malam lailatul qadar merupakan malam penuh berkah. Allah menurunkan rahmatNya dan keberkahan yang menyelimuti bumi ini. Tak hanya itu, malaikat juga ikut turun ke bumi. 

Lantas, untuk apa sih malaikat turun ke bumi pada malam lailatul qadar? Berdasarkan literasi yang kami baca, malaikat turun ke bumi mendoakan semua manusia yang beribadah kepada Allah

Seluruh malaikat akan turun dengan dipimpin oleh malaikat Jibril. Malaikat turun sebagai penghormatan kepada manusia yang mendedikasikan diri untuk beribadah kepada Allah.

Kita semua tahu bahwa doa malaikat sangat mustajab. Jadi dengan didoakan seluruh malaikat, maka doa yang kita panjatkan bisa cepat dikabulkan oleh Allah. Untuk itu, pada malam tersebut kita harus mengamalkan beberapa ibadah. 

Amalan Di Malam Lailatul Qadar

Ada beberapa amalan yang bisa kita lakukan agar bisa didoakan oleh malaikat di malam lailatul qadar. Apa saja sih? Simak penjelasan berikut ini.

1. Membaca Al-Quran

Al-quran merupakan kitab petunjuk bagi umat manusia. Pada bulan Ramadhan merupakan bulan turunnya al-quran. Ketika membaca Al-Quran di bulan tersebut, pahala kita juga akan dilipatgandakan. 

Saat menyambut malam lailatul qadar, kamu bisa membaca Al-Quran. Tak perlu terburu-buru saat membaca Al-Quran, yang terpenting bacaannya benar sesuai ilmu tajwid.

2. Berdzikir


Salah satu amalan yang paling mudah untuk dilakukan saat malam lailatul qadar adalah berdzikir. Tujuan dzikir yakni untuk menenangkan hati dan menyebut nama Allah. 

Kamu juga bisa melakukan dzikir dengan duduk bersila atau bahkan duduk biasa. Mengenai bacaan dzikir yang bisa diamalkan, kamu bisa mencarinya di Al-Quran ataupun asmaul husna. 

3. Bersholawat 


Bersholawat kepada Nabi Muhammad merupakan perbuatan baik. Kita bahkan diperintahkan untuk bersholawat agar bisa mendapatkan syafaat darinya di hari akhir kelak.

Sholawat yang bisa kamu amalan juga banyak. Kamu bisa mengamalkan sholawat apa saja untuk mencari malam lailatul qadar. 

4. Sholat Sunnah Kemudian Berdzikir

Amalan yang dianjurkan saat malam lailatul qadar berikutnya adalah sholat sunnah. Kamu bisa melaksanakan sholat sunnah taubat hingga sholat hajat. 

Setelah melakukan sholat, kamu bisa melanjutkannya dengan dzikir. Tujuannya agar bisa lebih dekat dengan Allah. Dengan begitu, pahala dari malam lailatul qadar bisa kamu dapatkan. 

Nah demikian Jelaskan untuk apa malaikat turun ke bumi pada malam Lailatul Qadar dan amalan yang bisa kamu jalankan. Semoga dengan penjelasan kali ini, ibadah kita bisa lebih khusyuk dan dosa kita bisa diampuni oleh Allah. 

Mari memperbaiki diri agar bisa menjadi lebih baik lagi. Manfaatkan waktu sebaik mungkin untuk berubah kepada Allah. Jangan lupa untuk share artikel ini jika dirasa bermanfaat ya. 

Posting Komentar untuk "Jelaskan untuk apa malaikat turun ke bumi pada malam Lailatul Qadar"